1. Tuliskan dan jelaskan pengertian lipatan (fold) disertai gambar !
2. Tuliskan dan jelaskan genesa (asal-usul) lipatan (fold) disertai gambar !
3. Tuliskan dan jelaskan klasifikasi lipatan (fold) disertai gambar !
4. Tuliskan dan jelaskan lipatan (fold) dan bagian-bagiannya (unsure-unsurnya) disertai gambar !
5. Gambarkan contoh jenis-jenis lipatan (fold) (5) !
6. Gambarkan suatu antiklin atau sinklin menunjam dan bagian-bagiannya !
7. Gambarkan suatu isoklin ,monoklin,dan homoklin !
8. Gambarkan suatu antiklinnorium dan sinklinorium !
9. Gambarkan suatu struktur dome (kubah) dan basin (cekungan) !
Jawaban :
1. Tuliskan
dan jelaskan pengertian lipatan (fold)
disertai gambar !
Jawab :
Lipatan (fold) adalah deformasi lapisan batuan
yang terjadi akibat dari gaya tegasan sehingga batuan pindah dari kedudukannya
semula membentuk lengkungan.selain itu Lipatan adalah hasil perubahan bentuk
atau volume dari suatu bahan yang ditunjukkan sebagai lengkungan atau kumpulan
dari lengkungan pada unsurgaris atau bidang didalam bahan tersebut.
2. Tuliskan dan jelaskan genesa (asal-usul) lipatan (fold) disertai gambar !
Jawab :
Lipatan akibat bending, terjadi apabila gaya penyebabnya agak lurus terhadap bidang lapisan, sedangkan pada proses buckling, terjadi apabila gaya penyebabnya sejajar dengan bidang lapisan.
Selanjutnya dikemukakan pula bahwa pada proses buckling terjadi perubahan pola keterikan batuan, dimana pada bagian puncak lipatan antiklin, berkembang suatu rekahan yang disebabkan akibat adanya tegasan tensional (tarikan) sedangkan pada bagian bawah bidang lapisan terjadi tegasan kompresi yang menghasilkan Shear Joint.
Perlipatan adalah deformasi yangtak seragam (inhomogeneous) yang terjadi pada suatu bahan yang mengandungunsur garis atau bidang. Walaupun demikian, suatu deformasi yangmenghasilkan lipatan pada suatu keadaan, tidak selalu demikian pada kondisiyang lain.
Suatu masa batuan yang tidak mempunyai unsur struktur garis ataubidang, tidak menunjukkan tanda perlipatan. Perlu juga dipertimbangkan bahwa,suatu unsur yang sebelumnya berbentuk lengkungan dapat berubah menjadibidang atau garis lurus, atau suatu unsur dapat tetap sebagai struktur bidang ataugaris lurus setelah terjadi deformasi.
Struktur lipatan di samping mempunyai ukuran yang bervariasi mulai dari yag terkecil (mikro fold) hingga berukuran regional(mega fold) juga memiliki bentuk yang bermacam-macam.
Adanya variasi ukuran dan bentuk tersebut tergantung pada sifat fisik batuan yang terlipat, sistem tegasan, dan mekanisme pembentukanya serta waktu serta besarnya gaya yang bekerja.
3. Tuliskan dan jelaskan klasifikasi lipatan (fold) disertai gambar !
Jawab :
KLASIFIKASI LIPATAN
Klasifikasi lipatan berdasarkan unsur geometri, antara lain:
1. Upright Fold atau Simetrical Fold (lipatan tegak atau lipatan setangkup).
2. Asimetrical Fold (lipatan tak setangkup atau lipatan tak simetri)
3. Inclined Fold atau Over Fold (lipatan miring atau lipatan menggantung).
4. Recumbent Fold (lipatan rebah)
Klasifikasi lipatan berdasarkan bentuknya, antara lain:
1. Concentric Fold : (lipatan konsentris/lipatan paralel) adalah sebutan untuk perlapisan dimana jarak-jarak (tebal) tiap lapisan yang terlipat tetap sama.
2. Similar Fold. : sebutan untuk perlipatan dimana lapisan-lapisan yang terlipat/dilipat dengan bentuk-bentuk yang sama sampai ke dalam. Antiklin maupun sinklin ukurannya tidak banyak berubah ke dalam maupun ke atas.
3. Chevron Fold. : lipatan menyudut atau sendinya tajam dan menyudut. Dalam hal ini, sayap lipatannya merupakan bidang planar.
4. Isoclinal Fold. : lipatan dimana kedudukan bidang sumbunya sejajar atau relatif sejajar dan kedua sayapnya sejajar atau hampir sejajar.
5. Box Fold : lipatan dimana bagian puncaknya relatif rata atau datar
6. Kink Fold : lipatan bersudut tajam yang dibatasi oleh permukaan planar
4. Tuliskan dan jelaskan lipatan (fold) dan bagian-bagiannya (unsure-unsurnya) disertai gambar !
Jawab :
BEBERAPA UNSUR LIPATAN
1. Plunge, sudut yang terbentuk oleh poros dengan horizontal pada bidang vertikal.
2. Core, bagian dari suatu lipatan yang letaknya disekitar sumbu lipatan.
3. Crest, daerah tertinggi dari suatu lipatan biasanya selalu dijumpai pada antiklin
4. Pitch atau Rake, sudut antara garis poros dan horizontal, diukur pada bidang poros.
5. Depresion , daerah terendah dari puncak lipatan.
6. Culmination, daerah tertinggi dari puncak lipatan.
7. Enveloping Surface, gambaran permukaan (bidang imajiner) yang melalui semua Hinge Line dari suatu lipatan.
8. Limb (sayap), bagian dari lipatan yang terletak Downdip (sayap yang dimulai dari lengkungan maksimum antiklin sampai hinge sinklin), atau Updip (sayap yang dimulai dari lengkungan maksimum sinklin sampai hinge antiklin). Sayap lipatan dapat berupa bidang datar (planar), melengkung (curve), atau bergelombang (wave).
9. Fore Limb, sayap yang curam pada lipatan yang simetri.
10. Back Limb, sayap yang landai.
11. Hinge Point, titik yang merupakan kelengkungan maksimum pada suatu perlipatan.
12. Hinge Line, garis yang menghubungkan Hinge Point pada suatu perlapisan yang sama.
13. Hinge Zone, daerah sekitar Hinge Point.
14. Crestal Line, disebut juga garis poros, yaitu garis khayal yang menghubungkan titik-titik tertinggi pada setiap permukaan lapisan pada sebuah antiklin.
15. Crestal Surface, disebut juga Crestal Plane, yaitu suatu permukaan khayal dimana terletak di dalamnya semua garis puncak dari suatu lipatan.
16. Trough, daerah terendah pada suatu lipatan, selalu dijumpai pada sinklin.
17. Trough Line, garis khayal yang menghubungkan titik-titik terendah ada setiap permukaan lapisan pasa sebuah sinklin.
18. Trough Surface, bidang yang melewati Trough Line.
19. Axial Line, garis khayal yang menghubungkan titik-titik dari lengkungan maksimum pada tiap permukaan lapisan dari suatu struktur lapisan.
20. Axial Plane, bidang sumbu lipatan yang membagi sudut sama besar antara sayap-sayap lipatannya.
5. Gambarkan contoh jenis-jenis lipatan (fold) (5) !
Jawab :
(Di Gambar!!!!)
6. Gambarkan suatu antiklin atau sinklin menunjam dan bagian-bagiannya !
Jawab :
(Di Gambar!!!!)
7. Gambarkan suatu isoklin ,monoklin,dan homoklin !
Jawab :
- Isoklin
(Di Gambar!!!!)
- Monoklin
(Di Gambar!!!!)
- Homoklin
(Di Gambar!!!!)
8. Gambarkan suatu antiklinnorium dan sinklinorium !
Jawab :
- Antiklinnorium
(Di Gambar!!!!)
- Sinklinorium
(Di Gambar!!!!)
9. Gambarkan suatu struktur dome (kubah) dan basin (cekungan) !
Jawab :
- dome (kubah)
(Di Gambar!!!!)
- basin (cekungan)
(Di Gambar!!!!)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar